Jurnal Pendidikan Fisika dan Sains (JPFS)
Vol. 3 No. 2 (2020): September

Pengaruh Pakan Buatan Terhadap Pertumbuhan Benih Clarias gariepinus di Kelompok Budidaya Ikan Manunggal Jaya

Eulis Henda Nugraha (Universitas Nahdlatul Ulama Cirebon)



Article Info

Publish Date
02 Dec 2020

Abstract

Makanan mempunyai peranan sangat penting bagi makhluk hidup sebagai sumber energi untuk pemeliharaan tubuh, pertumbuhan, dan berkembangbiak. Di negara-negara yang usaha budidaya perikanannya telah maju, makanan tidak hanya digunakan sebagai sumber energi saja tetapi dimanfaatkan juga untuk tujuan tertentu, salah satunya sebagai sumber untuk mempercepat pertumbuhan pada ikan hias dengan menambahkan berbagai bahan tambahan yang dibutuhkan oleh ikan kedalam pakannya. Dalam memilih bahan untuk pakan ikan perlu dipertimbangkan kandungan nutrisi pakan, untuk dapat tumbuh dengan baik dan berkembangbiak ikan memerlukan bahan-bahan berupa protein, lemak, karbohidrat, vitamin, mineral dan air.Protein pada pakan ikan diperlukan sebagai sumber utama untuk pertumbuhan, pemeliharaan dan pengganti sel-sel yang rusak. Dalam kebutuhan protein harus memperhatikan jenis dan umur ikan. Ikan berusia muda membutuhkan protein lebih banyak sebab berada pada fase pertumbuhan. Dalam penelitian ini bahan pakan yang digunakan adalah teung keong mas, dedak, Progol dan tepung tapioka dengan komposisi dalam setiap perlakuan berbeda-beda. Sehingga hal yang mendasari dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian pakan buatan dengan komposisi tepung keong mas (Pomacea canaliculata), dedak, progol, dan tepung tapioka terhadap pertumbuhan benih ikan lele sangkuriang (Clarias gariepinus) di Kelompok Budidaya Ikan Manunggal Jaya Desa Panunggul Kecamatan Gegesik Kabupaten Cirebon.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpfs

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Earth & Planetary Sciences Education Energy Physics

Description

Jurnal Pendidikan Fisika dan Sains (JPFS) or called "Journal of Physics and Science Education" (in english) is a journal that focuses on research on physics education, other science education (chemistry, biology, and Natural Science), and science (theory and application of physics, chemistry, and ...