JKM (Jurnal Kebidanan Malahayati)
Vol 5, No 3 (2019): Volume 5 Nomor 3, Juli 2019

PENGETAHUAN IBU TENTANG PENYAKIT PNEUMONIA PADA BALITA

Linawati Linawati (Prodi Keperawatan)
Edita Revine Siahaan (Akper Bunda Delima Bandar Lampung)
Elda Warina (Puskesmas Mulyasari)
Rika Yulendasari (Prodi Keperawatan)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2019

Abstract

ABSTRAKData dari Puskesmas Mulya Asri didapatkan bahwa tahun 2015 jumlah persentase angka kejadian Pneumonia pada balita sebesar 20.31% (50 balita), dan 3 (5.6%) diantaranya harus dirujuk ke RS, dan merupakan Puskesmas dengan kasus pneumonia tertinggi di Kabupaten Tulang Bawang Barat. Tujuan penelitian ini diketahui perbedaan pengetahuan ibu sebelum dan sesudah dilakukan pendidikan kesehatan tentang penyakit Pneumonia pada Balita di Puskesmas Mulya Asri Kabupaten Tulang Bawang Barat Tahun 2017.Jenis penelitian kuantitatif dengan rancangan pra eksperimen dengan pendekatan one group pra-post test design. Populasi penelitian adalah semua ibu yang memiliki balita di Puskesmas Mulya Asri Kabupaten Tulang Bawang Barat sejumlah 2.922 orang dengan sampel 20 responden. Instrumen pengumpulan data  menggunakan kuesioner. Analisa statistik yang digunakan uji t-dependenHasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata berdasarkan pengetahuan sebelum dilakukan pendidikan kesehatan adalah 60,2 dengan standar deviasi 10,1.  Nilai rata-rata pengetahuan setelah dilakukan pendidikan kesehatan adalah 72,2 dengan standar deviasi 7,5. Ada perbedaan pengetahuan ibu sebelum dan sesudah dilakukan pendidikan kesehatan tentang penyakit Pneumonia pada Balita di Puskesmas Mulya Asri Kabupaten Tulang Bawang Barat Tahun 2017 (P value=0,000). Saran dalam penelitian diharapkan dapat melakukan kegiatan pendidikan kesehatan dan pencegahan serta penanganan dan perawatan balita Pneumonia dengan menggunakan metode ceramah disertai pemutaran VCD. Kata Kunci          : Pengetahuan, Pneumonia, Pendidikan Kesehatan

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

kebidanan

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Kebidanan Malahayati menyediakan platform untuk mempublikasikan bidang kebidanan dan jurnal juga berusaha untuk memajukan kualitas penelitian dengan memperkenalkan atau menguraikan metode baru di bidang kesehatan kebidanan untuk publikasi termasuk kebidanan dan ilmu kesehatan inti. Jurnal ini ...