DWIJA CENDEKIA: Jurnal Riset Pedagogik
Vol 4, No 1 (2020): DWIJA CENDEKIA: Jurnal Riset Pedagogik

Keterampilan Proses Sains dan Sikap Ilmiah Mahasiswa PGSD dalam Belajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Aprilia Eki Saputri (Universitas Pendidikan Indonesia)
Nana Djumhana (Universitas Pendidikan Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2020

Abstract

Seorang guru yang melakukan pembelajaran IPA wajib memiliki keterampilan proses sains dan sikap ilmiah agar dapat mengembangkan dan melaksanakan pembelajaran IPA dengan baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan keterampilan proses sains dan sikap ilmiah mahasiswa PGSD sebagai seorang calon guru dalam mengikuti pembelajaran IPA. Data-data  Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang datanya diambil melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Pengambilan data dilaksanakan melalui pembelajaran Mata Kuliah Konsep Dasar IPA SD dengan subjek mahasiswa semester 1. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik analisis data kualitatif yaitu: reduksi data, display data, serta penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan ada beberapa keterampilan proses sains yang belum dikuasai oleh mahasiswa PGSD, yaitu keterampilan membuat definisi operasional variabel, komunikasi tertulis, mengontrol variabel, serta menyimpulkan. Selain itu, ada sikap ilmiah juga masih perlu dikembangkan mahasiswa dalam melaksanakan pembelajaran IPA, yaitu sikap percaya hanya pada sumber-sumber yang kredibel. Keterampilan proses sains dan sikap ilmiah tersebut direkomendasikan untuk dikembangkan lebih lanjut dengan membiasakan pembelajaran berbasis diskoveri dan ikuiri.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jdc

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Social Sciences Other

Description

DWIJA CENDEKIA: Jurnal Riset Pedagogik adalah jurnal yang dipublikasikan oleh Universitas Sebelas Maret Surakarta. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun, Agustus dan Desember P-ISSN 2581-1843, E-ISSN 2581-1835. Jurnal mencakup penelitian dan gagasan ilmiah tentang ilmu pendidikan, pendidikan ilmu ...