Jurnal Biolokus: Jurnal Penelitian Pendidikan Biologi dan Biologi
Vol 2, No 1 (2019): June

MENINGKATKAN KOMPETENSI PROFESIONAL GURU DALAM MENERAPKAN STRATEGI PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL MELALUI WORKSHOP DAN SUPERVISI AKADEMIK DI SMP ALWASLIYAH 1 MEDAN PADA TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Khairuna Khairuna (Tadris Biologi FITK Universitas Islam Negeri Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
31 May 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi profesional guru dalam menerapkan strategi pembelajaran kontekstual melalui workshop dan supervisi akademik di SMP Alwasliyah 1 Medan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian tindakan sekolah melalui 2 siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah 14 orang guru yang mengajar di SMP Alwasliyah 1 Medan. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, kuesioner dan studi dokumentasi. Teknik analisa menggunakan teknik perhitungan persentase jumlah guru yang telah menerapkan strategi pembelajaran kontekstual dan persentase jumlah guru yang belum menerapkan strategi pembelajaran kontekstual. Hasil penelitian menunjukkan: (1). Terdapat peningkatan jumlah guru yang menerapkan strategi pembelajaran kontekstual sebesar 28,57%; (2) Terdapat penurunan jumlah guru yang belum mampu menerapkan strategi pembelajaran konstekstual sebesar 40,56%; (3) Kompetensi profesional guru dalam menerapkan strategi pembelajaran kontekstual dapat meningkat melalui workshop dan supervisi akademik.

Copyrights © 2019