Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan
Vol 12, No 1 (2020): Babul Ilmi Jurnal Ilmiah Multi Science Kesehatan

ANALISIS KARAKTERISTIK IBU MENYUSUI YANG MEMBERIKAN ASI EKSKLUSIF

Nelly Mariyam (STIK Siti Khadijah Palembang)
Mardelia Astriani (STIK Siti Khadijah Palembang)
Rina Puspita (STIK Siti Khadijah Palembang)
Putri Safitri (STIK Siti Khadijah Palembang)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2020

Abstract

Latar belakang: ASI eksklusif merupakan sumber gizi yang ideal karena komposisinya seimbang secara alami dan sesuai dengan pertumbuhan dan perkembangan bayi, sehingga ASI eksklusif merupakan makanan yang paling sempurna bagi bayi kualitas dan kuantitasnya, disamping murah, mudah didapat dan juga pemberiannya bisa dilakukan setiap hari makanan pertama yang terbaik dan paling sempurna untuk bayi. Program pemberian ASI Eksklusif tidak berlangsung secara optimal dapat dipengaruhi oleh pekerjaan, tingkat pendidikan, dan usia ibu. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Karakteristik Ibu Menyusui yang Memberikan ASI Eksklusif di RB. Citra Palembang Tahun 2018. Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian Deskriptif Kategorik dengan pendekatan cross sectional dengan sampel 30 responden dari data primer. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 19-30 Juni tahun 2018. Hasil: Dari hasil penelitian didapat Distribusi frekuensi responden yang dikategorikan berpendidikan Dasar  sebanyak 9 responden (30%),  berpendidikan Menengah sebanyak 15 responden (50%), dan yang berpendidikan Tinggi sebanyak 6 responden (20%). Distribusi frekuensi responden yang dikategorikan berusia >18 tahun sebanyak 5 responden (16,7%), berusia >20 sebanyak 13 responden (43,3%), sedangkan yang berusia >30 tahun sebanyak 12 responden (40%). Distribusi frekuensi responden yang dikategorikan bekerja sebanyak 8 responden (26,7%), sedangkan yang tidak bekerja sebanyak 22 responden (73,3%). Saran: Bagi tenaga kesehatan terutama bidan diharapkan agar dapat menjadi bahan acuan untuk meningkatkaan mutu dan sebagai pelaksana langsung dapat memberikan penyuluhan kepada ibu menyusui yang memberikan ASI Eksklusif. Kata Kunci: ASI Eksklusif, Tingkat Pendidikan, Usia, Pekerjaan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

Kep

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

Babul Ilmi Merupakan Jurnal Ilimiah Multi Science Kesehatan dengan ISSN Cetak: 2087-8362 dan ISSN Online 2622-6200, dimana Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada setiap bulan Juni dan Desember. Bidang Publikasi jurnal ini Multi Science Kesehatan yang dikelolan dan diterbitkan Oleh LPPM ...