PrimEarly : Jurnal Kajian Pendidikan Dasar dan Anak Usia Dini (Journal of Primary and Early Childhood Education Studies
Vol. 2 No. 1 (2019): Primearly 2019

PENINGKATAN KEMAMPUAN SISWA TERHADAP MATERI PEMBELAJARAN LEMBAGA PEMERINTAHAN DESA PADA SISWA KELAS IVSDN NO.14 SENTEBANG MELALUI PENGGUNAAN METODE OUTDOOR ACTIVITY KECAMATAN JAWAI KABUPATEN SAMBAS TAHUN PELAJARAN 2017/2018

Suriana (Guru SD Negeri 14 Sentebang, Kecamatan Jawai Kabupaten Sambas)



Article Info

Publish Date
04 Jun 2020

Abstract

Strandar kompetensi dasar mata pelajaran PKn di sekolah dasar mengharapkan siswa dapat memahami dan mampu menghayati lembaga pemerintahan desa sehingga menjadi warganegara Indonesia yang cerdas, terampil, dan berkarakter sebagaimana diamanatkan oleh Pancasila dan UUD 1945.Agar pembelajaran lebih optimal, maka media pembelajaran harus efektif dan selektif dengan disesuaikan dengan keadaan peserta didik pada saat proses belajar. Berdasarkan pangalaman dan pengamatan penulis serta Outdoor Activity dengan teman sejawat, bahwa di kelas IV SDN No. 14 Sentebang Tahun Pelajaran 2017/2018, menunjukkan hal-hal sebagai berikut: (1) aktifitas siswa dalam proses pembelajaran PKn masih terbatas, (2), interaksi antar siswa tidak tampak, (3) keberanian peserta didik untuk menyampaikan pendapat maupun menjawab pertanyaan dari guru sangat kurang, dan (4) hasil belajar mata pelajaran PKn masih rendah. Permasalahan di atas harus dicari alternatif solusinya dan harus cepat diatasi. Maka dari itu penulis melakukan model pembelajaran melalui pendekatan Outdoor Activity dengan media gambar. Belajar Outdoor Activity siswa belajar bersama, saling menyumbang pemikiran dan bertanggung jawab terhadap pencapaian hasil belajar secara individu maupun kelompok. Sistem pembelajaran Outdoor Activity merupakan sistem pengajaran yang memberikan kesempatan kepada anak didik untuk bekerjasama dengan sesama siswa dalam tugas-tugas terstruktur. Pembelajaran Outdoor Activity dikenal dengan pembelajaran secara berkelompok.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

prymerly

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Journal of Basic Education and Early Childhood Studies (E-ISSN: 2657-2141, P-ISSN: 2580-9185) is a scientific periodical managed by the Faculty of Tarbiyah and Teacher Training, Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas Islamic Institute. The scope of the PrimEarly journal is that this journal contains ...