Procedia : Studi Kasus dan Intervensi Psikologi
Vol. 7 No. 1 (2019): Procedia : Studi Kasus dan Intervensi Psikologi

Konseling kelompok Realitas untuk menurunkan stres pada ibu dengan anak berkebutuhan khusus

Ade Ayu Harisdiane Putri (Universitas Muhammadiyah Malang)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2020

Abstract

Subjek dalam kasus ini adalah ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus yang berjumlah 5 orang dengan rentangan usia antara 37-56 tahun. Metode asesmen yang digunakan adalah wawancara, observasi parental stress scale dan subjective units of distress scale . Didapati bahwa Subjek mengalami V15.89 (Z91.89) other personal risk factor dengan permasalahan stress ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus. Hal ini menjadikan kelima anggota kelompok menjadi pesimis dengan masa depan anak, merasa mengeluarkan energi dan waktu yang banyak untuk mendampingi anak berkebutuhan khusus dan kebutuhan lain yang dapat membuat anak lebih baik dalam pelajaran ataupun interaksi dengan orang lain. Intervensi yang diberikan adalah konseling kelompok realitas yang dilakukan selama 6 sesi. Hasil intervensi didapatkan bahwa dengan konseling kelompok realitas dapat menurunkan tingkat stres ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus. 

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

procedia

Publisher

Subject

Humanities Education Health Professions Neuroscience Social Sciences

Description

Procedia Studi Kasus dan Intervensi Psikologi (Procedia) merupakan publikasi berkala yang diterbitkan oleh Program Studi Magister Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang. Procedia terbit mulai tahun 2013, terbit 4 kali setahun pada Maret, Juni, September dan Desember dalam bentuk ...