Jurnal Kinerja Kependidikan (JKK)
Vol 2, No 4 (2020): JKK

Pendekatan Conceptual Teaching Learning (CTL) untuk Meningkatkan Hasil dan Motivasi Belajar Mata Pelajaran Fisika

Nirwana, Nirwana (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Dec 2020

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui bagaimana hasil belajar siswa, dan untuk mengetahui bagaimana motivasi belajar siswa dengan menggunakan constextual teaching and learning materi energi dan daya listrik pada siswa SMA Negeri I Pintu Rime Gayo Kabupaten Bener Meriah. Penelitian ini dilakukan 2 siklus yang masing-masing siswa terdiri dari 1 kali pertemuan dan setelah itu dilakukan refleksi tindakan. Data penelitian diperoleh dari pengamatan aktivitas dan kegiatan belajar siswa, kegiatan guru dalam proses pelajaran dan respon siswa terhadap proses belajar, yang dicatat dalam instrumen berupa lembar pengamatan. Berdasarkan data hasil penelitian dan pembahasan dari evaluasi setelah pembelajaran pada masing-masing siklus dilakukan menunjukkan bahwa (1) pendalaman terhadap materi pelajaran meningkatkan dengan ditunjukkan dari hasil pretes dan postes, (2) motivasi dan keaktifan siswa dalam upaya memahami materi Fisika sangat baik, (3) siswa bukan saja dapat mengenal penggunaan energi dan daya listrik dalam kehidupannya sehari-hari, baik peralatan-peralatan yang menggunakan energi dan daya listrik di lingkungan sekolah, di dalam rumah tangganya masing-masing maupun di lingkungan sekitarnya.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JKK

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

urnal Kinerja Kependidikan (JKK) will published an orginil manuscript sourced from research results, conceptual ideas, studies and application of theory or literature review that has never been sent or published in other journals anywhere. The scope of the fields contained in Serambi Ilmu Journal ...