Penelitian ini bertujuan merancang dan membangun sistem yang mendukung Virtual Assistant sebagai media pemasaran. Sistem dibangun dengan dua platform yaitu website untuk admin dan customer service serta aplikasi untuk pengguna. Pembangunan menggunakan Code Igniter dan Android Studio. Hasil dari penelitian ini berupa website viakalsel.com dan aplikasi android yang dapat diunduh di Google Play Store dengan nama aplikasi Via Kalsel. Kesimpulan yang dapat diperoleh dari penelitian ini yaitu bahwa virtual assistant dapat dibangun sebagai media pemasaran, hanya saja ke depan perlu dikembangkan chatbot dengan kecerdasan buatan yang mampu menggantikan atau mempermudah peran Customer Service. Kata Kunci : aplikasi android, media pemasaran, virtual assistant, website
Copyrights © 2017