Rambideun : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 3 No. 2 (2020): Rambideun : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

PELATIHAN DAN PEMBINAAN PELAYANAN KERJA FINANCIAL SUPPORT MELALUI ON THE JOB TRAINING (Studi Kasus Mahasiswa FEBI IAIN Lhokseumawe)

Ismaulina Ismaulina (IAIN Lhokseumawe)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2020

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa pelatihan dan pembinaan pelayanan kerja financial support melalui on the job training bertujuan untuk mengetahui: 1) peyusunan dan pendataan berkas nasabah pembiayaan PT. BRI Syariah; 2) sistem pelayanan kerja finance support PT. BRI Syariah KC. Banda Aceh; 3) memperoleh pengalaman belajar langsung tentang pemberdayaan masyarakat, melatih mental, disiplin waktu, kreatifitas dalam pekerjaan di dunia kerja yang sesungguhnya; 4) berkepribadian dewasa dan berwawasan dengan mengembangkan pemikiran dan penalaran agar mampu memecahkan problematika di masyarakat, mendekatkan perguruan tinggi dengan masyarakat dan membantu pemerintah mempercepat pembangunan. Tahapan pelaksanaan kegiatannya, yaitu mahasiswa mengikuti briefing pagi dan diperkenalkan kepada pegawai PT. BRI Syariah. Lalu, praktikan ditempatkan di bagian finance support dan diberikan arahan oleh manager finance support dan area support untuk menjalankan tugas yang akan diberikan. Lalu, mahasiswa berkoordinasi dengan pihak karyawan yang ditunjuk sebagai fasilitator mengenai pokok permasalahan yang dihadapi. Berdasarkan hasil pelaksanaan kegiatan PKM berupa pelatihan dan pembinaan pelayanan kerja financial support di PT. BRI Syariah KC Banda Aceh oleh mahasiswa IAIN Lhokseumawe melalui OJT, disimpulkan bahwa: 1) mahasiswa praktikan memperoleh pengalaman dan wawasan di dunia kerja, khususnya bidang financial support di PT. BRI Syariah; dan 2) bidang kerja mahasiswa praktikan selama OJT yaitu menyusun dan mendata arsip nasabah KPR, KUR, SME, MULTIGUNA dan MULTI JASA, membuat BI checking bagian marketing, mendata identitas mahasiswa UIN AR-RANIRY dalam pembuatan KTM, membuka dan menjaga stand PT. BRI Syariah dalam kegiatan FESYAR dan menyusun berkas persiapan qanun Aceh.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

pkm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences

Description

Rambideun : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat with registered numbers ISSN 2656-2987 (online), ISSN 2615-8213 (print) is a journal that contains community service articles conducted by lecturers, researchers and practitioners related to the implementation of the Tridarma of Higher Education and ...