JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Vol 6 No 2 (2016): JURNAL PENDIDIKAN MIPA

Penggunaan Video Compact Disc Sebagai Media Pembelajaran dalam Meningkatkan Pemahaman Matematika Materi Kesebangunan Siswa SMP Kelas IX

Fatmah Fatmah (STKIP Taman Siswa Bima)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2016

Abstract

Peranan matematika dalam pengembangan ilmu dan pengetahuan sebagai induk, berkembang cukup pesat. Setiap orang menggunakan matematika dalam keberadaannya sehari-hari. Oleh karena itu, konsep dasar matematika harus dikuasai benar oleh siswa sejak dini, agar siswa menjadi terampil dan dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu unsur yang paling banyak menentukan keberhasilan belajar dan berkembangnya pemahaman siswa adalah guru. Kemampuan professional guru salah satunya adalah menguasai materi dan strategi pembelajaran. Hal ini, erat kaitannya dengan penggunaan metode dan media pembelajaran yang sesuai dengan content (isi materi) dan perkembangan intelektual siswa. Video Compact Disc merupakan salah satu media yang dapat digunakan dalam pembelajaran matematika, dalam hal ini materi kesebangunan. Sehingga penggunaan Video Compact Discdiasumsikan dapat meningkatkan pemahaman siswa pada pokok bahasan kesebangunan. Tujuan penelitian ini adalah memperoleh gambaran tentang Penggunaan Video Compact Discuntuk Meningkatkan Pemahaman Siswa Pada Pokok Bahasan Kesebangunan. Instrumen yang digunakan adalah tes formatif dan lembar observasi. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh data bahwa nilai rata-rata evaluasi pada setiap siklus mengalami peningkatan yang sangat baik. Pada siklus I nilai rata-rata siswa adalah 69 dan pada siklus II meningkat menjadi 73,4. Berdasarkan hasil observasi pada setiap pertemuan dapat disimpulkan bahwa seluruh siswa sangat antusias dan aktif dalam belajar. Seiring dengan peningkatan pemahaman siswa dengan menggunakan Video Compact Disc, maka aktivitas siswapun dalam belajar mengalami peningkatan. Artinya, penggunaan Video Compact Discdalam pembelajaran matematika dapat meningkatkan pemahaman siswa. Dengan demikian penggunaan Video Compact Discsebagai media pembelajarandapat dijadikan salah satu alternatif dalam proses pembelajaran matematika maupun pada pembelajaran yang lain.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Pendidikan MIPA STKIP Taman Siswa Bima, terbit 2 kali setahun dengan edisi Januari–Juni dan Juli-Desember. Sebagai media informasi, pemikiran dan hasil penelitian yang berkaitan dengan pendidikan matematika dan ilmu pengetahuan ...