Pytiriasis versicolor adalah infeksi jamur yang menyebabkan timbulnya bercak - bercak putih sampai coklat muda yang disebabkan oleh jamur Pytirosporum orbiculare Penyakit ini terutama terdapat pada orang dewasa muda, dan disebabkan oleh ragi Malassezia, yang merupakan komensal kulit normal pada folikel pilosebaseus. Ini merupakan kelainan yang biasa didapatkan di daerah beriklim sedang, bahkan lebih sering lagi terdapat di daerah beriklim tropis.Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan Personal Hygiene dengan Angka Kejadian Pytiriasis versicolor pada Santri Tsanawiyah di Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya.Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Alkohol dan Reagen KOH 10% serta sampel menggunakan sampel kerokan kulit. Desain penelitian yang digunkan dalam penelitian ini Deskriptif Analitik dengan pendekatan Scross secsional, yaitu dengan cara pengumpulan data sekaligus dalam satu waktu dengan tujuan untuk mengetahui hubungan antara personal hygiene dengan Angka Kejadian Pytiriasis versicolor pada Santri Tsanawiyah di Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya. Hasil penelitian menunjukkan dari 30 responden terdapat 18 responden yang positif kejadian Pytiriasis versicolor dan 12 responden negatif Kejadian Pytiriasis versicolor. diperoleh nilai P value = 0.660 maka tidak ada hubungan antara Personal hygiene dengan kejadian Pytiriasis versicolor karena P value > dari 0.05. Hasil analisa data menunjukkan OR = 1.667, artinya personal hygiene memiliki peluang 1.667 kali untuk menyebabkan penyakit Pytiriasis versicolor. Dengan nilai Confidence Interval (CI95%) antara 0.275 – 10.094.Kesimpulan dari penelitian ini tidak ada hubungan antara Personal hygiene dengan kejadian Pytiriasis versicolor Hal ini dapat disebabkan oleh kondisi kamar hunian asrama seperti ventilasi, kelembaban kamar, pencahyaan kamar dan kepadatan penghuni
Copyrights © 2016