Khazanah: Jurnal Pengembangan Kearsipan
Vol 9, No 3 (2016): November 2016

Sosialisasi Sadar Arsip dan Penyelamatan Memori Melalui Film

Ftria Agustina (Arsip Universitas Gadjah Mada)



Article Info

Publish Date
03 Mar 2017

Abstract

Arsip sudah semakin dikenal oleh masyarakat. Akan tetapi pengenalan itu hanya sebatas dipermukaan saja. Hal ini disebabkan belum maksimalnya sosialisasi kearsipan yang dilakukan pemerintah, khususnya lembaga pembina kearsipan. Sosialisasi yang sudah dilaksanakan belum menjangkau setiap lapisan masyarakat, kebanyakan hanya kepada orang yang berprofesi dalam dunia kearsipan.Untuk dapat mencapai tujuan sosialisasi sesuai yang diharapakan, salah satu media yang dapat digunakan adalah melalui film cerita. Film cerita dapat dengan mudah menyampaikan pesan kepada para penonton. Beberapa film Indonesia yang ditayangkan pada tahun 2016 telah menampilkan pesan terkait dengan arsip, seperti film Ada Apa Dengan Cinta 2 (AADC 2), Sabtu Bersama Bapak, dan Surat dari Praha.Untuk ke depannya, pemerintah seharusnya bisa menangkap peluang bekerja sama dengan insan perfilman untuk mencipatakan film berkualitas yang dapat mendidik bangsa, terutama untuk mewujudkan masyarakat sadar arsip.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

khazanah

Publisher

Subject

Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences

Description

Khazanah:Jurnal Pengembangan Keasipan merupakan media komunikasi dan publikasi bidang kearsipan yang diterbitkan oleh Arsip Universitas Gadjah Mada. Khazanah: Jurnal Pengembangan Kearsipan terbit sejak tahun 2007 dengan ISSN 1978-4880 (print) dan mulai diterbitkan secara daring sejak tahun 2017 ...