JURNAL KONFIKS
Vol 6, No 2 (2019): KONFIKS

PENGGUNAAN MEDIA YOUTUBE BERSERI DALAM PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS SISWA DI SEKOLAH DASAR

Andi Adam (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Aug 2020

Abstract

Peningkatan kemampuan menulis murid di sekolah dasar merupakan salah satu tujuan utama pembelajaran Bahasa Indonesia, namun kenyataannya belum maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menulis dalam penggunaan metode vidio you Tube dalam pembelajaran bahasa Indonesia pada murid sekolah dasar. Dengan jumlah siswa 25 orang. Teknik Pengumpulan data yang dilakuka dalam penelitian ini adalah: (a) hasil belajar Bahasa Indonesia siswa dikumpulkan dengan memberikan tes menulis pada setiap akhir siklus, (b) data tentang proses belajar mengajar dikumpulkan dengan menggunakan lembar observasi. Data yang telah terkumpul dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif. Hasil analisis menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar secara kuantitatif ditandai dengan meningkatnya skor rata-rata siswa yaitu dari 66,92 menjadi 78,32 dari skor ideal 100. Secara kualitatif, terjadi peningkatan kualitas proses belajar yaitu perubahan sikap siswa yang ditandai dengan: (a) Meningkatnya frekuensi kehadiran siswa, (b) Keaktifan siswa dalam proses belajar mengajar, (c) Semakin banyaknya siswa yang memperhatikan penjelasan guru, (d) Semakin banyaknya siswa yang mengajukan pertanyaan dan menjawab tugas dengan benar, (e) Semakin berkurangnya siswa yang meminta bimbingan dan meminta dijelaskan tentang suatu konsep. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan penggunaan metode vidio You Tube berseri dapat meningkatkan kemampuan menulis murid. Dan disarankan kepada guru, untuk meningkatkan hasil belajar Bahasa Indonesia siswa harus dilibatkan dalam proses pembelajaran sehingga tercipta kemandirian untuk menyelesaikan  soal di rumah tentang materi yang telah dipelajari dan materi yang akan dipelajari selanjutnya, sehingga pembelajaran dengan penggunaan metode Vidio youtube berseri merupakan salah satu metode alternative

Copyrights © 2019