JOURNAL OF HEALTHCARE TECHNOLOGY AND MEDICINE
Vol 6, No 2 (2020): OKTOBER 2020

HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU DAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN CAKUPAN PEMBERIAN IMUNISASI DASAR PADA BATITA DI DESA SANGSO KECAMATAN SAMALANGA KABUPATEN BIREUEN

Minda Septiani (Unknown)
Zhuhra Mita (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2020

Abstract

ABSTRAK            Imunisasi adalah suatu tindakan memberikan kekebalan tubuh kepada seseorang dengan memasukkan vaksin agar kebal terhadap suatu penyakit.Vaksin merupakan bibit penyakit yang sudah dilemahkan. Penyakit yang dapat dicegah dengan jalan imunisasi contohnya difteri, tetanus, TBC, campak, dan polio. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu dan dukungan keluarga dengan cakupan pemberian imunisasi dasar di Desa Sangso Kecamatan Samalanga Kabupaten Bireuen Tahun 2020.Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini telah dilakukan pada bulan Agustus 2020. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang mempunyai anak usia 1-3 tahun yang ada di Desa Sangso Kecamatan Samalanga Kabupaten Bireuen sebanyak 81 orang. Teknik pengambilan sampel yaitu dengan cara total populasi yang diperoleh dengan melakukan kunjungan rumah (door to door) sebanyak 81 orang. Teknik analisis data univariat dan analisis bivariat menggunakan uji chi-square.Hasil uji statistik chi-square antara hubungan pengetahuan Ibu dengan cakupan pemberian imunisasi dasar didapatkan nilai p (0,000) < α (0,05) berarti ha diterima dan ho ditolak, dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara pengetahuan ibu dengan cakupan pemberian imunisasi dasar di Desa Sangso Kecamatan Samalanga Kabupaten Bireuen Tahun 2020. Hasil uji statistik chi-square antara dukungan keluarga dengan cakupan pemberian imunisasi dasar didapatkan nilai p (0,074) > α (0,05) berarti ho diterima dan ha ditolak, dapat disimpulkan bahwa  tidak ada hubungan antara dukungan keluarga dengan cakupan pemberian imunisasi dasar di Desa Sangso Kecamatan Samalanga Kabupaten Bireuen Tahun 2020.Diharapkan kepada responden  untuk lebih aktif mencari informasi khususnya tentang imunisasi dasar.  Kata Kunci        : Pengetahuan, Dukungan Keluarga, Imunisasi Dasar

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jhtm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Health Professions Medicine & Pharmacology

Description

JOURNAL OF HEALTHCARE TECHNOLOGY AND MEDICINE publishes original research or theoretical papers, notes, and minireviews on new knowledge and research or research applications on current issues in basic sciences (biology, phsycology, pharmacy, midwifery, public health and physics). The journal is ...