Hasil pemantauan, penilaian, pendampingan, pembinaan, supervisi dan pengembangan keprofesian berkelanjutan, bagi 7 orang kepala sekolah binaan gugus III SD Negeri 28 Peusangan masih belum melaksanakan tugasnya sebagai guru dalam melaksanakan proses pembelajaran. Ternyata kepala sekolah masih kurang mampu menyusun RPP, menerapkan RPP yang berbasis saintifik, dan kepala sekolah masih kurang mampu menilai pembelajaran siswa secara otentik. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui cara meningkatkan ketrampilan kepala sekolah menyusun RPP dengan pemberian model dan untuk mengetahui tingkat ketrampilan kepala sekolah dalam menyusun RPP berbasis kuirkulum nasional. Penelitian ini dilaksanakan selama 3 bulan sejak 01 September s/d 30 November 2015 semester II, tahun pelajaran 2015/2016. Dengan Penelitian Tindakan sekolah, melalui tahap perencanaan, tindakan, obsevasi dan refleksi. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian model efektif dapat meningkatkan ketrampilan kepala sekolah dalam menyusun RPP berbasis kurikulum nasional, dengan hasilnya adalah tingkat ketrampilan kepala sekolah dalam menyusun RPP berbasis kurikulum nasional memperoleh nilai rata-rata adalah pada pra siklus yaitu 67, kualifikasi C. Hasil siklus 1 dengan memperoleh nilai rata-rata 72,77, kualifikasi B, dan hasil peningkatan kemampuan kepala sekolah pada siklus 2 yaitu 77,38 dengan kualifikasi B.
Copyrights © 2016