PINTER : Jurnal Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer
Vol. 3 No. 1 (2019): Jurnal PINTER

Pengembangan Game Edukasi Keterampilan Membaca untuk Siswa TK Aisyiah Rawamangun

Imanda Prastika Dewi, Arsi (Unknown)
Wibowo Yunanto, Prasetyo (Unknown)
Zaini, Bachren (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2019

Abstract

Abstrak Membaca merupakan suatu keterampilan yang multak harus dimiliki oleh seorang anak sejak dini. Namun pada TK Aisyiyah Rawamangun terdapat masalah yang timbul yaitu masih sangat rendahnya keterampilan membaca pada siswa dan kurangnya media pembelajaran yang diberikan guru pada saat belajar keterampilan membaca. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat media pembelajaran berbasis game edukasi yang dapat meningkatkan kemampuan membaca pada anak kelompok B TK Aisiyah Rawamangun. Game edukasi mengacu pada Standar Tingkat Pencapaian Perkembangan Anak (STPPA). Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D), dan model pengembangan perangkat lunak yang digunakan adalah Multimedia Development Life Cycle (MDLC). Pengujian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pengujian kepada ahli materi, ahli media, pengujian kepada responden guru dan siswa, serta pengujian fungsional yang biasa disebut dengan Blackbox. Hasil yang didapatkan dari pengujian ahli materi, ahli perangkat lunak, dan pengujian kepada guru dan siswa termasuk dalam kategori sangat baik/sangat sesuai. Dan berdasarkan pengujian fungsional hasilnya adalah telah berfungsi sesuai dengan kebutuhan. Kata kunci: Game Edukasi, STPPA, Research and Development, MDLC, Blackbox

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

pinter

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Engineering Library & Information Science

Description

Bentuk publikasi hasil-hasil riset atau penelitian bidang Metode Pengajaran TIK, Ilmu Komputer, Sistem Informasi, Multi Media, Komputer Jaringan, Rekayasa Perangkat Lunak dan Teknologi ...