Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan buku ajar melalui pendekatan saintifik pada mata pelajaran praktikum akuntansi lembaga/instansi pemerintah kelas XI di SMK Negeri 10 Surabaya. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk menganalisis kelayakan dan respon peserta didik pada buku ajar berbasis scientific approach yang dikembangkan. Motode penelitian yaitu pengembangan. Adapun model pengembangan yang digunakan adalah model 4D dari Thiagarajan yang meliputi tahap define, design, danĀ develop. Hasil pengembangan menunjukkan bahwa hasil validasi para ahli pada buku ajar menjukkan rerata sebesar 94,84% dan respon peserta didik sebesar 95,12%. Dapat disimpulkan bahwa buku ajar berbasis scientific approach sangat layak digunakan dalam pembelajaran
Copyrights © 2020