Indonesian Journal of Natural Science Education
Vol 2, No 2 (2019): November

PENGUATAN CRITICAL THINKING SKILLS DALAM LEMBAR KERJA BERBASIS KETERAMPILAN PROSES

Eka Andriyani (Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2019

Abstract

Salah satu model pembelajaran yang dapat mengembangkan kemampuan berpikir kritis peserta didik adalah model pendekatan keterampilan proses. Berpikir kritis merupakan kemampuan menganalisis suatu permasalahan hingga pada tahap pencarian solusi untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengembangkan LKPD IPA berbasis keterampilan proses pada materi pencemaran lingkungan SMP Kelas VII untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis, 2) mengetahui kelayakan LKPD. Penelitian ini menggunakan desain pengembangan model 4D yang dibatasi pada tahap define, design, dan develop. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen penilaian oleh ahli media, ahli materi, peer reviewer, guru IPA, dan peserta didik kelas VII SMP. Teknik analisis data untuk mengetahui kualitas LKPD IPA yang dikembangkan menggunakan kriteria kategori penilaian ideal. Penelitian ini menghasilkan LKPD IPA yang memiliki kualitas Sangat Baik (SB) dengan persentase keidealan menurut ahli media 90%, menurut peer reviewer 92,5%, guru IPA 84,5%, peserta didik sebesar 88,24%. Ahli materi menyatakan bahwa LKPD memiliki kualitas Baik (B) dengan persentase keidealan 80%. Berdasarkan penilaian tersebut LKPD IPA berbasis keterampilan proses untuk SMP kelas VII pada materi pencemaran lingkungan layak digunakan dalam pembelajaran IPA.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

ijnse

Publisher

Subject

Education Physics

Description

Indonesian Journal of Natural Science Education is a science and science education journal. The scope of articles published in the Indonesian Journal of Natural Science Education is a study in articles in the fields of Science Education, Biology Education, Physics Education, Chemistry Education, ...