Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik induak samang dalam menjalankan usaha kawa daun biaro. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah seorang pemilik usaha kawa daun Biaro di Bukittinggi Sumatera Barat. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara. Penelitian ini menghasilkan beberapa aspek. Aspek pertama adalah kepemimpinan visioner. Aspek kedua perilaku inovatif. Aspek ketiga berani mengambil resiko. Dan aspek keempat adalah ketekunan.
Copyrights © 2021