SASTRANESIA: Jurnal Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 8, No 3 (2020): SEPTEMBER 2020

PEMETAAN BAHAN LITERASI BERDASARKAN ETNOGRAFI PADA BAHAN AJAR BAHASA JAWA SD/MI KELAS IV DI KARESIDENAN MADIUN

Nur Samsiyah (Universitas PGRI Madiun)
Winda Ayu Cahya F (Universitas PGRI Madiun)
Endang Sri Maruti (Universitas PGRI Madiun)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2020

Abstract

Salah satu tugas Kelompok Kerja Guru (KKG) pada masing-masing Kabupaten/Kota adalah menyusun bahan ajar baik berupa buku ajar maupun lembar kerja siswa (LKS) yang nantinya digunakan secara massal di Kabupaten/Kota tersebut. Berdasarkan hasil kajian pustaka pada bahan ajar yang dihasilkan KKG, khususnya pada bahan ajar Bahasa Jawa yang termasuk dalam muatan lokal wajib di SD/MI, masih terdapat banyak bacaan yang tidak mengangkat kondisi lokal daerah bersangkutan. Misalnya saja, KKG Kabupaten Pacitan menyusun bahan ajar Bahasa Jawa dengan contoh bacaan berjudul Simpang Lima, yang jelas-jelas bukan daerah di Pacitan. Penelitian ini berupaya untuk memetakan bahan-bahan bacaan pada bahan ajar mata pelajaran Bahasa Jawa SD/MI kelas IV berdasarkan tingkat etnografi dan kelokalan daerah setempat. Hal ini bertujuan agar siswa yang menggunakan bahan ajar lebih mengenal dan memahami potensi daerah masing-masing sehingga muncul kecintaan dan kebanggaan atas potensi daerahnya sebagai bagian dari pembentukan karakter.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

sastra

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Sastranesia adalah jurnal ilmiah bahasa dan sastra Indonesia yang diterbitkan oleh jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP PGRI Jombang. Jurnal sastranesia focus pada kajian bahasa, sastra, dan pengajaran bahasa Indonesia. Jurnal ilmiah ini merupakan kumpulan kajian ilmiah dari civitas ...