Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui1) berapa pendapatan usahatani cengkeh terhadap pendapatan rumah tangga petani di Desa Momalia 1 kecamatan Posigadan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan,2) berapa kontribusi usahatni cengkeh terhadap pendapatan rumah tangga petani di Desa Moamalia 1 Kecamatan Posigadan Kabupaten Bolaang Mongondow Sealatan.penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Oktober sampai bulan Desember tahun 2017. jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian survey,dimana pengambilan sampel dari satu populasi untuk dimintai data-data yang dibutuhkan. Hasil penelitian menunjukan 1) pendapatan usahatani cengkeh terhadap pendapatan rumah tangga sebesar Rp. 21.519.319,56) kontribusi usahatani jagung terhadap pendapatan rumah tangga petani di Desa Momalia 1 Kecamatan Posigadan Kabupaten Bolaang mongondow Selatan sebesar 52,44% di peroleh dari perbandingan antara rata-rata total pendapatan usahatani cengkeh senilai Rp. 21.519.319,56 di kurangi dengan rata-rata pendapatan rumah tangga petani senilai Rp. 41.030.705,18 dan di kalikan 100%, dari nilai kontribusi diatas dinyatakan bahwa kontribusi usahatani cengkeh terhadap pendapatan rumah tangga petani di Desa Momalia 1 Kecamatan Posigadan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan memberikan kontribusi yang besar (layak) atau 50%. hal ini di karenakan nilai rata-rata pendapatan usahatani cengkeh lebih tinggi dibandingkan dengan nilai rata-rata luar sektor pertanian.
Copyrights © 2018