YUME : Journal of Management
Vol 4, No 2 (2021)

Pengaruh Tax Avoidance terhadap Struktur Modal Perusahaan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017

Andi Arman ((Orc ID : https://orcid.org/0000-0003-0155-2555) (Sinta ID : 6675772) STIE Amkop Makassar)



Article Info

Publish Date
04 Jun 2021

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, dengan pendekatan kausalitas (yang menjelaskan hubungan sebab-akibat dari variabel X dan variabel Y). Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk melakukan pengujian dan menganalisis efek atau pengaruh dari tax avoidance terhadap struktur modal perusahaan, khususnya untuk perusahaan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2017 dengan total populasi yaitu 65 perusahaan real estate, dengan jumlah sampel yaitu 41 perusahaan, yang diambil dengan menggunakan purposive sampling. Data-data yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan Tahun 2017. Adapun hasil penelitian menunjukan bahwa tax avoidance berpengaruh positif dan signifikan terhadap struktur modal, dimana tax avoidance merupakan dalah satu cara yang bisa ditempuk untuk melakukan perencanaan pajak melalui besarnya beban pinjaman (bunga yang harus dibayar perusahaan). sehingga besarnya beban bunga pinjaman akan berpenagruh terhadap struktur modal perusahaan yang umumnya berasal dari utang.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

yume

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Health Professions Social Sciences

Description

YUME : Journal of Management menerbitkan naskah artikel 3 kali dalam setahun (April, Agustus dan Desember), berisikan artikel dalam bidang Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Operasional, Manajemen Sratejik, Perilaku Organisasi, Corporate Governance, ...