Jurnal Ilmiah Kebidanan Imelda
Vol. 3 No. 1 (2017): Vol. 3 No. 1 Tahun 2017

GAMBARAN PENGETAHUAN IBU PRIMIGRAVIDA TENTANG POSISI BERHUBUNGAN SEKSUAL SELAMA KEHAMILAN DI DUSUN ABDI GUNA KABUPATEN LANGKAT TAHUN 2017

Griselli Saragih (Dosen Prodi D-III Kebidanan STIKes Imelda)



Article Info

Publish Date
17 Dec 2019

Abstract

Posisi berhubungan seksual selama kehamilan adalah suatu posisi yang dilakukan oleh pasangan suami istri saat melakukan hubungan seksual yang aman selama kehamilan jangan sampai penis menekan mulut rahim. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengetahuan ibu primigravida tentang posisi berhubungan seksual selama kehamilan berdasarkan pendidikan, sumber informasi, umur dan paritas.Penelitian ini bersifat deskriptif dengan menggunakan data primer. Pengambilan sampel menggunakan tehnik total sampling. Instrumen yang digunakan untuk pengambilan data menggunakan kuesioner dengan 30 responden di Dusun Abdi Guna Langkat.Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pengetahuan ibu primigravida tentang posisi berhubungan seksual selama kehamilan berdasarkan pengetahuan, berpengetahuan baik sebanyak 6 orang (20%), berpengetahuan kurang sebanyak 17 orang (56,7%) dan berpengetahuan cukup sebanyak 7 orang (30%), berdasarkan pendidikan mayoritas berpengetahuan cukup, pendidikan SMP sebanyak 8 orang (26,7%) dan minoritas berpengetahuan kurang berpendidikan SD sebanyak 1 orang (3,3%), berdasarkan sumber informasi mayoritas berpengetahuan cukup memperoleh informasi dari tenaga kesehatan sebanyak 10 orang (33,3%) dan minoritas berpengetahuan kurang memperoleh informasi dari media massa sebanyak 1 orang (3,3%), berdasarkan umur mayoritas berpengetahuan cukup dengan umur 20 – 35 sebanyak 17 orang (56,7%) dan minoritas berpengetahuan cukup dengan umur <20 sebanyak 1 orang (3,3%). Ditinjau dari paritas mayoritas berpengetahuan cukup dengan paritas 2 – 4 sebanyak 9 orang (30%) dan minoritas berpengetahuan cukup dengan paritas >4 sebanyak 1 orang (3,3%). Kesimpulan dari penelitian ini bahwa mayoritas responden berpengetahuan cukup. Diharapkan kepada ibu primigravida agar meningkatkan pengetahuan tentang posisi berhubungan seksual selama kehamilan.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JURNALKEBIDANAN

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Imelda Midwifery Scientific Journal (Imelda Midwifery Scientific Journal) Imelda College of Health Sciences (STIKes) Imelda which has now become Imelda University Medan accepts related writings: 1. Maternal Health 2. Pregnancy / Antenatal Care 3. Postpartum 4.Child Health 5. Reproductive Health 6. ...