Journal of Information System,Graphics, Hospitality and Technology
Vol. 2 No. 02 (2020): Journal of Information System, Graphics, Hospitality and Technology

Evolusi Penggunaan Teknologi Web 3.0 : Semantic Web

Himawan (Universitas Raharja)
Trinugi Wira Harjanti (Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT)
Ruli Supriati (Universitas Raharja)
Hari Setiyani (Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2020

Abstract

Generasi baru dari konsep teknologi yang digunakan pada halaman website mengalami perubahan yang juga selaras dengan kebutuhan bisnis yang ada dalam dunia digital. Halaman website mengalami transformasi dari pada mulanya adalah hanya berupa halaman website statis, kemudian pada versi atau generasi berikutnya menjadi halaman website 2.0 sampai dengan generasi ketiga atau halaman website 3.0 (web 3.0) atau yang juga dikenal dengan istilah website semantik (Semantic Web). Generasi ketiga dari teknologi halaman website inilah yang akan menjadi topik utama dari penulisan paper ini, dimana pembahasan yang akan dituliskan dan dijelaskan pada paper ini adalah mengenai karakteristik dari web 3.0, teknologi yang ada pada web 3.0 seperti RDF (Resource Description Framework), SPARQL dan Web Ontology. Kemudian dalam penulisan jurnal ini juga akan diberikan contoh atau implementasi dari penggunaan teknologi web 3.0 dan kemudian penjelasan teknis mengenai cara kerja web 3.0. Hasil dari penulisan paper ini adalah untuk mengetahui perbedaan apakah yang ditawarkan oleh halaman website yang mengadopsi atau menggunakan teknologi web 3.0 dan juga untuk mengetahui keunggulan yang dimiliki oleh teknologi web 3.0.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

insight

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Engineering Other

Description

Journal of Information System, Graphics, Hospitality and Technology (INSIGHT) aims to provide scientific literatures on studies of pure and applied research in information systems (IS)/information technology (IT) and public review of the development of theory, method and applied sciences related to ...