Triadik
Vol. 17 No. 1 (2018)

PENGGUNAAN MEDIA PERMAINAN PUZZLE UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN TEMATIK (PTK pada siswa kelas II B SD Negeri 71 Kota Bengkulu)

Sulistia, Hikmah (Unknown)
Swistoro, Eko (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 May 2020

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan Media Permainan Puzzle Untuk Meningkatkan Aktivitas Siswa dalam Pembelajaran Tematik (PTK Pada Siswa Kelas II B SD Negeri 71 Kota Bengkulu).Subjek penelitian yaitu siswa kelas Siswa Kelas II B SD Negeri 71 Kota Bengkulu pada semester dua tahun ajaran 2017/2018 dengan siswa berjumlah 36 orang.Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research).Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi aktivitas guru dan siswa, wawancara, dokumentasi, dan catatan lapangan. Berdasarkan observasi yang dilakukan aktivitas pembelajaran siswamenunjukkan bahwa: (1) Pembelajaran menggunakan puzzleyang tepat sangat berpotensi untuk menjadikan pembelajaran lebih menyenangkan dan bermakna sehingga dapat mengembangkan aktivitas siswa dalam pembelajaran, (2) Media pembelajaran Puzzle yang dapat meningkatkan aktivitas pembelajaran siswa. Hal ini hal ini terlihat dari hasil observasi yang di dilakukan oleh 3 observer menunjukan bahwa pada pertemuan siklus 1 rata-rata hasil observasi adalah 41 yang masuk dalam kriteria cukup, kemudian pada pertemuan siklus ke 2 rata-rata hasil observasi mengalami peningkatan menjadi 46 yang masuk dalam kriteria baik. Kata Kunci :Tematik, Aktivitas Siswa, Media Puzzle

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

triadik

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

TRIADIK is a high-quality open-access peer-reviewed research journal that is published by FKIP University of Bengkulu. It is providing a platform for the researchers, academicians, professionals, practitioners, and students to impart and share knowledge in the form of high quality empirical and ...