Jurnal Pembelajaran dan Pengajaran Pendidikan Dasar (JP3D)
Vol 2, No 1: November 2019

Efektivitas Pembelajaran Tematik di Kelas IV MIN Bengkulu Dengan Pendekatan Clil

Abdul Muktadir Muktadir (Universitas Bengkulu)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam merancang, melaksanakan dan meningkatkan hasil pembelajaran Tematik dengan pendekatan CLIL di Kelas IV MIN Kota Bengkulu. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas menggunakan 2 siklus, setiap siklus terdiri dari perencanaan, observasi, tindakan dan refleksi. Data penelitian adalah pembelajaran dan hasil pembelajaran Tematik.  Data diambil melalui metode wawancara, dokumentasi, dan observasi, instrumen yang digunakan adalah lembaran observasi dan tes. Data dianalisis dengan rumus persentase.  Hasil penelitian menyimpulkan: 1) guru belum terampil merumuskan indikator dari kompetensi dasar, 2) guru belum terampil merumuskan tujuan pembelajaran, 3) guru belum terampil mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang menggali kemampuan siswa yang menggiring ke materi pembelajaran, 4) penerapan pendekatan CLIL dapat mengaktifkan siswa dalam pembelajaran, dan 5) pendekatan CLIL dapat mendekatkan siswa dengan lingkungan serta mengasah kemampuan komunikasi siswa.  

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

dikdas

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Pembelajaran dan Pengajaran Pendidikan Dasar (JP3D) menerima sumbangan tulisan yang belum pernah diterbitkan dalam media lain. Tulisan hendaknya berkenaan dengan permasalahan di bidang pendidikan dasar, baik yang berkaitan dengan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) maupun pendidikan di ...