Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan mendeskripsikan pengaruh model Student Team Achivement Devicion terhadap kemampuan mengubah teks wawancara menjadi karangan narasi dengan memperhatikan cara penulisan kalimat langsung dan tak langsung siswa kelas VII SMP Negeri 1 Makarti Jaya. Metode penelitian yang digunakan metode eksperimen. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri1 Makarti Jaya, yaitu kelas eksperimen sebanyak 31 siswa dan kelas kontrol sebanyak 34 siswa. Data penelitian diperoleh melalui teknik tes menulis. Hasil penelitian menunjukan ada pengaruh dari model Student Team Achivement Divicion terhadap kemampuan mengubah teks wawancara menjadi narasi dengan memperhatikan cara penulisan kalimat langsung dan tak langsung siswa kelas VII SMP Negeri 1 Makarti Jaya. Pengujian hipotesis menggunakan statistik parametris Uji-t dengan kriteria pengujian hipotesis Ha jika thitung > ttabel dan tolak Ho jika thitung < ttabel berdasarkan analisis hasil belajar siswa melalui Uji-t diperoleh nilai thitung = 4,35 sedangkan harga ttabel didapat dari hasil interpolasi adalah sebesar 1,66. Jadi 4,35 > 1,66 dari hasil perhitungan didapatĀ thitung > ttabel maka diterima Ha.Kata Kunci : Model Student Team Achievement Devision (STAD), Teks Wawancara, Karangan Narasi
Copyrights © 2019