Jurnal Teknik Gradien
Vol 11 No 2 (2019): Gradien

STUDI KELAYAKAN INVESTASI PERUMAHAN WANA AMANDITHA SUBAMIA - TABANAN - BALI

Ida Bagus Gede Indramanik (Prodi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Ngurah Rai)
Juniada Pagehgiri (Prodi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Ngurah Rai)
I Made Ariyana (Prodi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Ngurah Rai)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2019

Abstract

Permintaan akan tempat tinggal yang makin tinggi, merupakan akibat dari pesatnya pertumbuhan jumlah penduduk. Pengembang selaku penyedia perumahan membuat proyek baru untuk memenuhi permintaan tersebut. Proyek perumahan merupakan bentuk investasi jangka panjang dan padat modal sehingga memerlukan studi kelayakan yang baik untuk mengurangi resiko yang mungkin terjadi. Studi kelayakan finansial pada Perumahan Wana Amanditha, menggunakan data yang bersumber dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Tabanan dan PT. Ariyana Property selaku pengembang. Analisa data menggunakan metode Net Present Value (NPV), Benefit Cost Ratio (BCR), Internal Rate of Return (IRR), Payback Period (PBP) dan analisis sensitivitas. Hasil penelitian menunjukan bahwa jika diasumsikan pada tingkat suku bunga 15% per tahun (Minimum attractive rate of return, MARR 15%) dan Payback Period selama 5 tahun, proyek Perumahan Wana Amanditha tidak layak dilaksanakan. Karena diperoleh nilai Net Present Value sebesar negatif Rp.515.807.400,- (NPV < 0), nilai Benefit Cost Ratio sebesar 0.94 (BCR < 1), nilai Internal Rate of Return sebesar 12.43% (IRR < MARR 15%), nilai Payback Period diperoleh lebih besar dari waktu yang direncanakan (PBP > 5 tahun). Namun jika kondisi biaya turun 10%, pendapatan tetap, dan tingkat suku bunga 15%, proyek layak untuk dilaksanakan. Karena nilai NPV positif, nilai BCR > 1, nilai IRR > MARR, dan nilai PBP < 5 tahun.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

teknikgradien

Publisher

Subject

Description

Jurnal Teknik Gradien adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Ngurah Rai. Hal ini bertujuan untuk memediasi dan mempublikasikan hasil penelitian yang berkaitan dengan bidang teknik sipil dan perancangan, dimana pembaca jurnal diharapkan dari peneliti / ...