Journal of Metallurgical Engineering and Processing Technology
Vol 1, No 2 (February 2021)

PROSES PENGECORAN PULLEY V-BELT (B5) DENGAN METODE SAND CASTING PT. MITRA REKATAMA MANDIRI (Persero) KLATEN, JAWA TENGAH

Bismoyo Enggar (Universitas Pembangunan Nasional"Veteran"Yogyakarta)
Riria Zendy Mirahati (Universitas Pembangunan Nasional"Veteran"Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
27 Jun 2021

Abstract

Pulley dapat digunakan untuk mentransmisikan daya dari poros satu ke poros yang lain melalui sistem transmisi penggerak berupa flat belt (B2) dan v-belt (B5). Sesuai dengan fungsinya diperlukan metode pengecoran yang efisien dan berkualitas, metode tersebut adalah cetakan pasir (sand casting). Pulley v-belt (B5) harus melalui beberapa tahapan mulai dari proses pembuatan pola, proses pembuatan cetakan, proses pengecoran dan penuangan logam, proses pembongkaran cetakan, hingga proses permesinan. Bahan baku yang digunakan berupa scrap baja sisa pengecoran dan pasir kering sebagai bahan baku cetakan. Bahan baku kemudian dilebur di dalam tungku dengan suhu 1200 0C selama 2 jam, kemudian dituangkan pada cetakan yang sudah disiapkan. Cetakan yang sudah dingin di bongkar lalu masuk pada tahap finishing menggunakan mesin.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jmept

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Energy Engineering Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering

Description

Journal of Metallurgical Engineering and Processing Technology diterbitkan oleh Program Studi Teknik Metalurgi, Fakultas Teknologi Mineral, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta. Journal of Metallurgical Engineering and Processing Technology terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu ...