Statement : Jurnal Media Informasi Sosial dan Pendidikan
Vol. 2 No. 1 (2012): Statement | Jurnal Media Informasi Sosial dan Pendidikan

Peningkatan Kemampuan Membaca Dan Menulis Al-Qur'an Serta Hafal Surat Pendek Pilihan Dengan Menggunakan Metode Student Facilitator And Explaining Di Kelas VI SDN Cakung Timur 04 Pagi

Maryati Maryati (SDN Cakung Timur 04 Pagi)



Article Info

Publish Date
16 Jul 2020

Abstract

Pendidikan Agama Islam (PAI) di sekolah dewasa ini belum memuaskan banyak pihak, dan bahkan dinilai gagal. Pendidikan agama Islam dinilai masih terkesan berorientasi pada pengajaran agama yang bersifat kognitif dan hafalan, kurang berorientasi pada aspek pengamalan ajaran agama. Adanya kekerasan dan keberingasan yang dilakukan di kalangan pemuda, pelajar dan mahasiswa, masih marak diberitakan dalam media massa. Masalah mendasar yang dikeluhkan oleh beberapa guru khususnya di kelas VI Sekolah Dasar Negeri Cakung Timur 04 Pagi, Jakarta pada pembelajaran PAI adalah rendahnya kemampuan memahami pengetahuan Agama Islam pada pembelajaran menghapal ayat pendek. Gejala rendahnya kemampuan siswa dalam belajar PAI ditandai oleh (1) kemampuan siswa dalam menghapal ayat-ayat, sehingga hafal siswa hanya seadanya, (2) kemampuan siswa dalam memahami PAI, serta (3) masih rendahnya kemampuan dalam mengimplementasikan pelajaran agama dalam kehidupan sehari-hari.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

statement

Publisher

Subject

Religion Education

Description

jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Studi Kebijakan yang bernaung dibwah Perkumpulan Masyarakat Peduli Pendidikan (PMPP), menerima naskah hasil penelitian dalam bidang ilmu sosial diantaranya pendidikan, agama dan kajian ilmu sosial ...