Statement : Jurnal Media Informasi Sosial dan Pendidikan
Vol. 8 No. 2 (2018): Statement | Jurnal Media Informasi Sosial dan Pendidikan

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA INGGRIS MATERI MEMAHAMI TEKS NARATIVE MELALUI METODE 3S DAN U (SEDOT, SERAP, SARIKAN, DAN UCAP) PADA SISWA KELAS VIII-4 SMP NEGERI 76 JAKARTA PUSAT

Vivi Resmiyati (SMP Negeri 76 Jakarta Pusat)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2021

Abstract

Guru harus tahu kebutuhan dan kemauan siswa, yang memiliki rakteristik dan potensi-potensi yang perlu mendapat perhatian sehingga dapat berkembang secara optimal. Pembelajaran Bahasa Inggris perlu dikembangkan oleh guru dengan menggunakan konsep pakem yaitu pembelajaran yang aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan dan menggunakan metode yang tepat. Perkembangakan bahasa siswa sangat mempengaruhi pada keterampilan siswa memahami teks narative dan recount, dengan semakin banyak kosakata yang mereka miliki dan pengalaman yang mereka dapat akan semakin mudah siswa menyesuaikan diri dengan bahan simakan yang terdiri atas teks narative dan recount. Kegiatan memahami teks narative dan recount juga menyita waktu yang paling banyak dalam melakukan setiap kegiatan berkomunikasi.Berdasarkan permasalahan yang peneliti hadapi, peneliti mencoba menggunakan metode sedot, serap, sarikan, dan ucap (3S dan U) dalam meningkatkan keterampilan memahami teks narative dan recount siswa kelas VIII-4 SMP Negeri 76 Jakarta Pusat. Hasil temuan menunjukkan pembelajaran dengan menerapkan metode 3S dan U di kelas VIII-4 menunjukkan kegiatan pembelajaran yang menyenangkan dan kegiatan pembelajaran lebih berfokus kepada siswa dibandingkan dengan pembelajaran yang konvensional. Kurang lebih 80% siswa sudah tampak aktif. Kondisi seperti inilah yang diharapkan guru sebagai bahan untuk merencanakan tindakan berikutnya. Kegiatan ini juga mengaktifkan siswa melalui menjawab pertanyaan, membuat peta pikiran, dan menceritakan kembali teks narative yang didengarnya. Berdasarkan analisis data dan temuan penelitian, pembelajaran dengan metode 3S dan U dapat meningkatkan kemampuan siswa memahami teks narative dan recount. Hal ini dikarenakan, pembelajaran dengan metode 3S dan U membuat siswa terbiasa berfikir sistematis dan terarah, sehingga siswa dapat mengungkapkan ide-ide dan gagasannya secara runtut

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

statement

Publisher

Subject

Religion Education

Description

jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Studi Kebijakan yang bernaung dibwah Perkumpulan Masyarakat Peduli Pendidikan (PMPP), menerima naskah hasil penelitian dalam bidang ilmu sosial diantaranya pendidikan, agama dan kajian ilmu sosial ...