Abstrak:Pemahaman konsep merupakan suatu kemampuan peserta didik yang tidak hanya sekadar mengetahui saja, tetapi mampu mengungkapkan, menginterpretasi serta memahami suatu konsep atau ide ide abstrak kedalam bentuk yang lebih mudah dimengerti. Tujuan dari pemahaman konsep sendiri agar peserta didik dalam melakukan suatu prosedur secara luwes, akurat, efisien dan tepat. Artikel ini menjelaskan bagaimana kemampuan pemahaman konsep matematis siswa pada materi garis dan sudut. Dimana Garis dan sudut merupakan materi yang terdapat pada kelas VII semester dua yang menjelaskan mengenai jenis jenis garis dan sudut . Sehingga dalam artikel ini memberikan gambaran siswa tentang kemampuan pemahaman konsep matematisnya mengenai materi garis dan sudut. Berdasarkan hasil pemaparan kemampuan pemahaman konsep pada materi garis dan sudut , maka hal penting tersebut perlu adanya tindak lanjut. Kata-kata kunci:kemampuan pemahaman konsep, garis dan sudut.
Copyrights © 2021