Bravo's : Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Vol 4, No 2 (2016): Artikel 1 (Juny)

PENGARUH PEMBERIAN POSITIVE REINFORCEMENT TERHADAP KONDISI PSIKOLOGIS ATLET KARATE DI KABUPATEN JOMBANG

Prasetiyo, Rahayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2016

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian reinforcement terhadap kondisi psikologis (mental) atlet karate di Kabupaten Jombang. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Perlakuan berupa pemberian penguatan positive yang berupa penguatan verbal, penguatan gestural penguatan kegiatan, penguatan mendekati, penguatan sentuhan dan penguatan tanda, sedangkan untuk kondisi psikologis atau mental diukur dari emosi, motivasi dan kecemasan. Sampel dalam penelitian ini adalah atlet karate di kabupaten Jombang sebanyak 15 atlet. Pengumpulan data Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan angket kondisi psikologis (mental) berupa pernyataan tentang emosi, motivasi, dan kecemasan.yang sudah diuji validitas dan reliabilitasnya ke mahasiswa non sampel. Data dalam penelitian dianalisis dengan menggunakan uji t untuk mengetahui perbedaan pre tes dan post tes dan menggunakan analisis satu jalur untuk mengetahui perbedaan post tes masing-masing variabel. Hasil penelitian ini menyatakan menunjukkan bahwa nilai sig > α 0.05 yang berarti Ho diterima artinya tidak ada pengaruh yang signifikan pemberian Positive reinforcement terhadap kondisi psikologis (mental) atlet karate.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

penjas

Publisher

Subject

Other

Description

Bravos is a national scientific journal published by the Physical Education Department of STKIP PGRI Jombang that are open to seeking innovation, creativity, and novelty. This journal particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of sport areas as follows physical ...