Jurnal Otomasi Kontrol dan Instrumentasi
Vol 10 No 2 (2018): Jurnal Otomasi Kontrol dan Instrumentasi

Industry 4.0: Pengaruhnya Terhadap Rencana Strategis Pengembangan Jangka Panjang Teknik Mekatronika UNPAR

Sadiyoko, Ali (Unknown)
Naa, Christian F (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 May 2019

Abstract

Industry 4.0 adalah proses digitalisasi sektor manufaktur, dengan berbagai macam sensor yang tertanam di hampir semua komponen produk dan peralatan manufaktur yang terlibat, sistem siber-fisik (Cyber-Physical Systems) di mana-mana, dengan kemampuan analisis dari semua data yang berhubungan dengan proses yang ada. Implementasi konsep Industry 4.0 merupakan inti dari proses Revolusi Industri Keempat yang terjadi saat ini. Proses ini akan membuat proses produksi saat ini menjadi semakin efisien dan terhubung dengan lingkungannya. Namun, seiring dengan faktor efisiensi yang dibawanya, konsep baru ini juga menimbulkan banyak kekhawatiran seperti masalah kesiapan industri, kesiapan tenaga kerja, kesiapan struktur sosial, budaya dan regulasi. Artikel ini merupakan sebuah telaah pustaka (paper review) yang akan menjabarkan konsep Industry 4.0 serta melakukan analisis kemungkinan dampak implementasinya pada industri di Indonesia. Hasil telaah ini sangat diperlukan bagi Jurusan Teknik Mekatronika UNPAR dalam menyusun strategi jangka panjangnya, terutama pada perencanaan kurikulumnya, agar dapat menghasilkan lulusan yang sesuai dengan kebutuhan tenaga kerja dalam konsep Industry 4.0.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

joki

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Control & Systems Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Otomasi Kontrol dan Instrumentasi adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Pusat Teknologi Instrumentasi dan Otomasi (PTIO), Institut Teknologi Bandung setahun dua kali (April - Oktober) untuk menyebarluaskan hasil-hasil penelitian dengan fokus dalam bidang otomasi, kontrol, dan ...