Musikolastika: Jurnal Pertunjukan dan Pendidikan Musik
Vol 1 No 1 (2019)

Pengaruh Bias Pemahaman Substansi Dasar Teori Musik Terhadap Kemampuan Praktek Instrumen Gesek Di Sendratasik UNP

Yensharti Yensharti (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2019

Abstract

Artikel ini adalah hasil penelitian yang bertujuan untuk menjelaskan dan mendeskripsikan adanya pengaruh bias (penyimpangan) pemahaman substansi dasar teori musik pada mahasiswa program keahlian musik di Prodi Pendidikan Sendratasik FBS UNP terhadap kemampuan praktikum memainkan alat musik instrumen gesek. Sebab dapat diduga bahwa terdapat hubungan kausal antara pemahaman yang benar tentang teori musik terhadap meningkatnya kemampuan melaksanakan praktikum instrumen gesek dalam matakuliah praktek instrumen. Kemampuan membaca notasi berhubungan langsung dengan tingkat pemahaman tentang teori musik. Jika kemampuan membaca notasi mahasiswa rendah, kemampuan gesek juga instrumen cenderung rendah, yang dapat diduga karena salah memahami besaran nilai dan makna-makna simbolis notasi yang dipelajari dalam kuliah teori musik atau pengetahuan dasar musik yang pernah didapatkan di bangku sekolah menengah, Sehingga masalah ini juga sesuatu yang bersifat simultan (berkelanjutan) terhadap rendahnya mutu permainan instrumen gesek tersebut

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

musikolastika

Publisher

Subject

Arts

Description

Musikolastika: Jurnal Pertunjukan dan Pendidikan Musik diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Musik Jurusan Sendratasik FBS UNP sebagai media untuk menyalurkan pemikiran dan hasil penelitian pada domain: (1) Pertunjukan Musik; (2) Pendidikan Musik; (3) Musikologi; dan (4) Etnomusikologi dalam ...