Dimensi Matematika : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika
Vol 1 No 01 (2018): JURNAL DIMENSI MATEMATIKA

PEMAHAMAN MATEMATIK SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN BERPROGRAMA BRANCHING DI MAN MANYAK PAYED ACEH TAMIANG

Fadilah Fadilah (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2019

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemahaman matematik siswa menggunakan model pembelajaran berprograma branching di MAN Manyak Payed Aceh Tamiang. Model pembelajaran berprograma branching adalah suatu bentuk pembelajaran dengan mempergunakan alat-alat yang bekerja serba otomatis atau kunci-kunci jawaban tertulis yang dibuat sedemikian rupa, sehingga peserta didik dapat mempelajari sendiri bahan-bahan yang telah tersusun secara sistematis, yang menyebabkan peserta didik dapat berdialog dengan bahan-bahan tersebut atas tanggung jawab sendiri. Penelitian ini tergolong kepada jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode penelitian eksperimen. Adapun yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah kelas X MIA 1. Instrumen yang digunakan adalah tes. Sebelum tes digunakan maka terlebih dahulu dilakukan uji validitas, reliabilitas, daya pembeda, dan tingkat kesukaran soal. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji hipotesis yaitu menilai hasil belajar siswa kelas eksperimen branching. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pemahaman matematik siswa menggunakan model pembelajaran berprograma branching di MAN Manyak Payed Aceh Tamiang.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JDM

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Jurnal Dimensi Matematika menerbitkan naskah-naskah ilmiah bidang pendidikan dan pembelajaran matematika. Tulisan dapat berupa diseminasi hasil penelitian, telaah pustaka ilmiah yang komprehensif atau resensi dari buku ilmiah. Tulisan belum pernah dipublikasikan dan tidak sedang dipertimbangkan ...