Penduduk semakin bertambah setiap tahun. Hal ini berdampak pada pengurangan lahan pertanian untuk membudidayakan tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk memadukan sebuah konsep yang bertujuan untuk memperluas manfaat dari konektivitas internet yang tersambung secara terus-menerus. Berdasarkan jangka panjang, penyempitan lahan pertanian akan berdampak pada kelangkaan hydroponic NFT (Nutrient Film Technique) merupakan model budidaya dengan meletakkan akar tanaman pada lapisan air yang dangkal. Air tersebut tersikulasi dan mengandung nutrisi sesuai kebutuhan tanaman. Penelitian ini memadukan tanaman hidroponik dengan bantuan teknologi Internet of Things (IoT) menggunakan teknik penanaman hidroponik. Perakaran dapat berkembang di dalam larutan nutrisi,karena di sekitar perakaran terdapat selapis larutan nutrisi maka sistem dikenal dengan nama NFT. Kelebihan air akan mengurangi jumlah oksigen dan nutrisi yang terlarut. Penggunaan alat ukur manual yang sebenarnya menyita waktu jika si pemilik sedang sibuk. Berdasarkan latar belakang tersebut penulis mendapat ide untuk membuat suatu sistem monitoring kualitas air dan nutrisi pada tanaman hidroponik yang dapat diakses melalui mobile phone.
Copyrights © 2021