Barometer
Vol 5 No 1 (2020): Barometer

TEKNOLOGI DAN METODE PENGOLAHAN LIMBAH CAIR SEBAGAI PENCEGAHAN PENCEMARAN LINGKUNGAN

Suci Dhiya Mayra Suherman (Program Studi Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Singaperbangsa Karawang)
Muhammad Arif Firdaus (Program Studi Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Singaperbangsa Karawang)
Muhammad Hafidz Dwiky Ryansyah (Program Studi Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Singaperbangsa Karawang)
Dessy Agustina Sari (Program Studi Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Singaperbangsa Karawang)



Article Info

Publish Date
13 Sep 2020

Abstract

Pengolahan limbah cair sebagai pencegahan pencemaran lingkungan, limbah cair memiliki tingkat pencemaran yang tinggi, limbah cair juga mempunyai kandungan BOD dan COD yang tinggi dan bila tidak diolah akan merusak lingkungan. Kegiatan pengolahan limbah cair bertujuan untuk mereduksi volume, agar mempermudah dalam penanganan dalam pengolahan selanjutnya. Pengolahan limbah cair harus dilengkapi dengan fasilitas yang menunjang sesuai dengan ketentuan, memenuhi frekuensi dalam pengambilan sampel limbah cair, memenuhi baku mutu efluen limbah cair, dan memenuhi penataan pelaporan hasil uji laboratorium limbah cair. Berbagai metode teknologi pengolahan limbah cair telah dikembangkan seperti elektrokoagulasi, advance oxidation process (AOP), reaktor microbial fuel cells (MFCs), elektrokoagulasi, proses film mikrobiologis (Biofilm), serta rotating biological contactors (RBC), Plasma Dielectric Barrier Discharge (DBD), teknologi membran.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

barometer

Publisher

Subject

Engineering

Description

BAROMETER diterbitkan oleh Fakultas Teknik Universitas Singaperbangsa Karawang sejak 1998. Kemudian tidak ada penerbitan dan diterbitkan kembali pada Juli 2016 dengan Vol.01 No.01 . BAROMETER dicetak dalam bentuk hardcopy dengan ISSN. 1979-889X dan dalam bentuk softcopy dengan e-ISSN. 2549-9041. ...