Yaa Bunayya : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
Vol 5, No 1 (2021): Yaa Bunayya : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini

PENERAPAN KEGIATAN BAJUMPUT (MEMBATIK JUMPUTAN) DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN MOTORIK HALUS ANAK USIA 5-6 TAHUN

Novi Sintia Dewi (Universitas Muhammadiyah Sidoarjo)
Choirun Nisak Aulina (Universitas Muhammadiyah Sidoarjo)



Article Info

Publish Date
06 Jun 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keterampilan motorik halus anak usia 5-6 tahun melalui kegiatan BAJUMPUT (Membatik Jumputan). Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksankan dalam 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelompok B RA Perwanida Putat Tanggulangin sejumlah 15 anak. Target ketercapaian kelas pada penelitian tindakan kelas ini adalah 75%. Pada pra-siklus nilai ketercapaian keterampilan motorik halus kelas sebesar 49,8%. Pelaksanaan siklus I dengan penerapan kegiatan BAJUMPUT nilai ketercapaian keterampilan motorik halus anak 63,13%, selanjutnya setelah dilakukan refleksi dan perbaikan pada siklus II maka diperoleh nilai keseluruhan anak 86,33%. Hal ini berarti bahwa ada peningkatan keterampilan motorik halus setelah diterapkan kegiatan BAJUMPUT (Membatik Jumputan) pada anak usia 5-6 tahun. .

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

YaaBunayya

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Yaa Bunayya: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta adalah jurnal nasional berbasis penelitian ilmiah, secara rutin diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan ...