Media Manajemen Pendidikan
Vol 3 No 3 (2021): Februari 2021

Manajemen Mutu Pendidikan dalam Kontribusi Kepribadian, Komitmen dan Kesejahteraan Terhadap Kinerja Guru Madrasah

Slamet Riyanto (Madrasah Tsanawiyah Al Ikhlas Berbah Sleman Yogyakarta)
Supriyoko Supriyoko (Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2021

Abstract

Penelitian ini dilakukan di MTs Al Jauhar yang berada di kecamatan Semin kabupaten Gunungkidul, tujuan penelitian ini untuk mengetahui kontribusi Kompetensi Kepribadian, Komitmen Tugas, dan Kesejahteraan Guru Terhadap Kinerja Guru MTs Al Jauhar Semin Gunungkidul secara simultan maupun secara parsial. Populasi yang digunakan pada penelitian ini adalah seluruh guru MTs Al Jauhar Semin Gunungkidul yang diambil dengan metode proposional sampling. Penelitian dilakukan sejak bulan Juli hingga bulan November 2018. Dengan teknik kuantitatif menggunakan kuesioner yang diuji dengan Regresi Linier Berganda, dengan sebelumnya dilakukan uji asumsi klasik, antara lain: uji Normalitas, Linieritas dan Multikolinieritas. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diambil beberapa kesimpulan sebagai berikut: Kontribusi kepribadian guru, komitmen tugas dan kesejahteraan guru secara bersama-sama (simultan) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru. Secara partial kontribusi kepribadian guru berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru, komitmen tugas guru berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru dan kesejahteraan guru berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru. 

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

mmp

Publisher

Subject

Education Other

Description

Media Manajemen Pendidikan merupakan wadah publikasi ilmiah dalam bidang kependidikan dan manajemen pendidikan yang berasal dari hasil penelitian ataupun kajian teori. Jurnal ini diterbitkan tiga kali dalam satu volume (tiap tahun) yaitu Februari, Juni, dan Oktober oleh Program Studi Manajemen ...