Jurnal Matematika UNAND
Vol 9, No 4 (2020)

ANALISIS PENGENDALIAN KUALITAS MENGGUNAKAN DIAGRAM KENDALI DEMERIT PADA KUALITAS PRODUK PT. SINAR SOSRO KPB UNGARAN

FANNY PRIMANDA PITER (Unknown)
YUDIANTRI ASDI (Unknown)
HAZMIRA YOZZA (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Feb 2021

Abstract

Suatu bentuk dasar konsep kualitas sering diartikan sebagai ukuran kebaikan suatu produk atau jasa yang terdiri atas kualitas desain dan kualitas kesesuaian. Terdapat banyak alat yang bisa digunakan dalam proses pengendalian kualitas produk. Dua diantaranya adalah Diagram Pareto dan Diagram Kendali Demerit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan apakah proses produksi Teh Botol Sosro KPB Ungaran terkendali dan mengidentifikasi jenis cacat yang paling mendominasi pada proses produksi Teh Botol Sosro KPB Ungaran. Hasil dari penelitian ini adalah proses produksi tidak terkendali secara statistik yang disebabkan oleh faktor volume tidak standar. Ini terjadi karena unit filling valve yang rusak sehingga dapat menyebabkan volume produk tidak sesuai dengan standar. Dan jenis cacat yang paling mendominasi adalah jenis cacat mayor.Kata Kunci: Kualitas, Diagram Kendali Demerit, Diagram Pareto

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jmua

Publisher

Subject

Computer Science & IT Mathematics

Description

Fokus dan Lingkup dari Jurnal Matematika FMIPA Unand meliputi topik-topik dalam Matematika sebagai berikut : Analisis dan Geometri Aljabar Matematika Terapan Matematika Kombinatorika Statistika dan Teori ...