Disastra: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 3, No 2 (2021): JULI

Pendekatan Kontekstual dalam Meningkatkan Kemampuan Menulis Puisi pada Siswa Kelas VIII SMPI Annuriyyah Jakarta Timur

Nur Indah Sari (Unknown)
Randi Randi (UIN Fatmawati SUkarno, Bengkulu)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2021

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan pendekatan kontekstual dalam meningkatkan kemampuan menulis puisi pada siswa kelasVIII SMPI Annuriyyah Jakarta Timur. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Adapun hasil penelitian adalah sebagai berikut. (1) Penerapan pendekatan kontekstual yang dilaksanakan guru bahasa Indonesia dalam pembelajaran menulis puisi pada siswa kelas VIII di SMPI Annuriyyah Jakarta Timur diawali dengan penjelasan materi oleh guru mengenai puisi dan mengenai pendekatan kontekstual. Guru menentukan tema puisi yang akan dibuat oleh siswa, kemudian pelaksanaan pembuatan puisi di luar ruangan disesuaikan dengan tema yang telah ditentukan (2) Faktor pendukung pembelajaran antara lain penggunaan alat peraga untuk menulis puisi dan kecakapan guru dalam menerapkan pendekatan kontekstual tersebut. Sementara itu, faktor penghambatnya adalah wawasan siswa yang masih kurang mengenai puisi, kurangnya kemampuan dan semangat mereka dalam merangkai kata untuk membuat puisi, minat siswa yang rendah terhadap kegiatan menulis puisi, serta semangat siswa dan lingkungan bermain yang kurang mendukung.(3) Penerapan pendekatan kontekstual mampu mengembangkan kemampuan menulis puisi siswa dilihat dari hasil menulis puisi siswa, minat dan respon siswa dalam mengikuti pembelajaran menulis puisi dengan menggunakan pendektan kontekstual.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

disastra

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Disastra: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia mempublikasikan kajian teori ataupun penelitian tentang sastra Indonesia, linguistik, pengajaran dan pembelajaran dalam bidang Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, literasi, serta pengajaran BIPA. ...