AbstraskHipertensi merupakan penyakit the silent killer yang mengakibatkan 7.5 juta kematian diseluruh dunia. Di RSU UKI Jakarta ditemukan 1.066 pasien hipertensi. Penanganan hipertensi dapat dilakukan secara farmakologi dan non farmakologi. Pentalaksanaan non farmakologi dengan menggunakan teknik relaksasi nafas dalam. Tujuan penelitian adalah mengetahui upaya penurunan tekanan darah dengan teknik relaksasi nafas dalam pada pasien hipertensi. Jenis penelitian eksperimental desian One Group Pretest-Posttest. Pasien berjumlah 30 responden dipilih dengan random sampling di RSU UKI dan Puskesmas Kelurahan Cawang Jakarta Timur dari desember 2019- februari 2020. Hasil: adanya perbedaan tekanan darah sistolik dan sistolik sebelum dan sesudah intervensi teknik relaksasi nafas dalam (p=0.000), ada hubungan usia terhadap tekanan darah diastolik (p=0.043) dan ada hubungan makanan berlemak tinggi terhadap tekanan darah diastolik (p=0.037). Kesimpulan: Teknik relaksasi nafas dalam dapat menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi selama empat hari dan direkomendasikan perawat mengajarkan tarik nafas dalam dan memotivasi pasien untuk latihan mandiri di rumah.Kata Kunci: Pasien hipertensi, teknik relaksasi Tarik nafas dalam, tekanan darah AbstractHypertension is a silent killer disease that causes 7.5 million deaths worldwide. In RSU UKI Jakarta found 1,066 hypertensive patients. Management of hypertension can be pharmacologically and non-pharmacologically. Non-pharmacological treatment using deep breathing relaxation techniques. The purpose of this study was to determine efforts to reduce blood pressure with deep breathing relaxation techniques in hypertensive patients. This type of experimental research is Desian One Group Pretest-Posttest. Patients totaling 30 respondents were selected by random sampling at the UKI General Hospital and the Cawang District Health Center in East Jakarta from December 2019-February 2020. Results: There was a difference in systolic and systolic blood pressure before and after the intervention of deep breathing relaxation techniques (p = 0.000), there was a relationship of age to diastolic blood pressure (p = 0.043) and there was a relationship between high fat food and diastolic blood pressure (p = 0.037). Conclusion: Deep breathing relaxation techniques can reduce blood pressure in hypertensive patients for four days and it is recommended that nurses teach deep breathing and motivate patients to exercise independently at home.Keywords: Hypertension patients, relaxation techniques Inhale deeply, blood pressure
Copyrights © 2020