Tujuan penelitian ini adalah 1) Meningkatan keaktifan melalui penerarapan model pembelajaran discovery learning pada siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri 01 kebak, Kecamatan, Kebakkramat, Kabupaten Karanganyar tahun pelajaran 2020/2021; 2) Meningkatan hasil belajar melalui penerarapan model pembelajaran discovery learning pada siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri 01 Kebak,. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK), penelitian dilaksanakan dua siklus, dengan setiap siklus terdiri dari: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SD Negeri 01 Kebak tahun pelajaran 2020/2021 berjumlah 10 siswa. Keaktifan belajar siswa pada siklus I siswa yang masuk ke dalam katagori aktif terdapat 4 siswa atau 40 %. Pada siklus II siswa mempunyai keaktifan tinggi meningkat menjadi 8 siswa atau 80 %. Hasil belajar siswa mengalami peningkatan terbukti dengan jumlah siswa yang mendapat nilai di atas Kriteria Ketuntasan Minimal. Pada akhir siklus I, siswa yang mencapai ketuntasan belajar sebanyak 7 siswa atau 70% sedangkan pada akhir siklus II, siswa yang mencapai ketuntasan belajar naik menjadi 9 siswa atau 90 %. Siswa dikatakan tuntas bila mencapai nilai Kriteria Ketuntasan Minimal ≥ 75, dan secara klasikal disebut tuntas belajar bila dikelas tersebut terdapat 80 % siswa yang telah mencapai KKM.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022