Lateralisasi
Vol 9, No 1 (2021): LATERALISASI

KEMAMPUAN MENULIS TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI SISWA KELAS VII-5 SMPN 14 KOTA BENGKULU

St. Asiyah, St. Asiyah - (Unknown)
Oktaviani, Dita - (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2021

Abstract

Kata Kunci: kemampuan, menulis, teks laporan hasil observasi Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimanakah kemampuan menulis teks laporan hasil observasi siswa kelas VII-5 SMPN 14 Kota Bengkulu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan  kemampuan menulis siswa kelas VII-5 berdasarkan aspek struktur dan kaidah kebahasaan teks laporan hasil observasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII-5 SMPN 14 Kota Bengkulu yang berjumlah 26 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian adalah teknik tes. Teknik analisis data dalam penelitian adalah: 1) mengoreksi, 2) menghitung nilai rata-rata, 3) menghitung presentase tingkat kemampuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai yang diperoleh siswa kelas VII-5 SMPN 14 Kota Bengkulu berdasarkan penjumlahan keseluruhan nilai rata-rata pada aspek struktur dan kaidah kebahasaan teks hasil observasi siswa adalah 74 dan berada pada skala 60%-74%, dapat disimpulkan bahwa kemampuan menulis teks laporan hasil observasi siswa kelas VII-5 SMPN 14 Kota Bengkulu termasuk ke dalam kategori cukup.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

lateralisasi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal terbitan di bawah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Bengkulu. Pada jurnal ini membahas tentang Penelitian Pendidikan Bahasa, Sastra, dan Daerah yang merupakan jurnal berbasis Penelitian Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, beserta penelitian yang berkaitan ...