Peran seorang kader merupakan hal yang sangat penting dalam pelaksanaan kegiatan BKB (Bina Keluarga Balita). Para kader BKB dituntut untuk menguasai materi agar pelaksanaan BKB efektif dan tidak terkendala. Oleh karena itu, tingkat pengetahuan kader dapat mempengaruhi proses berjalannya kegiatan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui gambaran pengetahuan kader dalam pelaksanaan kegiatan BKB di Kecamatan Sekaran Kabupaten Lamongan.Penelitian dilaksanakan pada bulan Juli sampai dengan bulan Oktober 2020 di Kecamatan Sekaran. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Dari populasi sebanyak 109 orang diperoleh jumlah sampel sebanyak 52 kader BKB melalui tehnik simple random sampling. Pengumpulan data dengan teknik wawancara menggunakan kuisioner. Tehnik pengolahan data dengan scoring untuk tiap pertanyaan dan Tabulasi ke dalam tabel distribusi frekuensi serta tabulasi silang.Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik kader BKB di Kecamatan Sekaran Kabupaten Lamongan sebagian besar berusia > 40 tahun, dengan tingkat pendidikan sebagian besar pada tingkat SMA, pekerjaan paling banyak adalah ibu rumah tangga, pengalaman menjadi kader sebagian besar dalam waktu >2 tahun, dan keikutsertaan pelatihan paling banyak adalah kader BKB yang tidak pernah ikut pelatihan. Pengetahuan kader tentang pelaksanaan kegiatan BKB di Kecamatan Sekaran Kabupaten Lamongan dalam kategori Baik 28,8 %, Cukup 36,5 %, Kurang 34,6%.Kesimpulan dari penelitin ini adalah tingkat pengetahuan kader tentang pelaksanaan kegiatan BKB sebagian besar dalam kategori Cukup dan Kurang. Oleh karena itu, perlu dilakukan pelatihan tentang pengelolaan BKB bagi kader. Kata kunci : pengetahuan; kader; bina keluarga balita; BKB
Copyrights © 2021