Nutrix Journal
Vol 5 No 1 (2021): Volume 5, Issue 1, 2021

PENGARUH TERAPI SENAM ERGONOMIK TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA PENDERITA HIPERTENSI

Jumari Jumari (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Indonesia Maju)
Windi Indriani Putri (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Indonesia Maju)



Article Info

Publish Date
27 Apr 2021

Abstract

Hipertensi merupakan keadaan dimana seseorang mengalami peningkatan tekanan darah diatas normal yaitu sistolik lebih dari 140 mmHg dan diastolik lebih dari 90 mmHg. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh terapi senam ergonomik terhadap penurunan tekanan darah pada lansia penderita hipertensi di Puskesmas Citapen, Ciawi, Bogor. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian Pra eksperimental one group pretest-posttest yang hanya menggunakan kelompok intervensi dengan uji dependen (Paired T-test). Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 20 responden lansia yang mengalami hipertensi teknik pengambilan sampel dengan menggunakan total sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai rata-rata tekanan darah sistolik sebelum diberikan intervensi adalah 155 mmHg dan sesudah diberikan intervensi adalah 140 mmHg serta tekanan darah diastolik sebelum diberikan intervensi adalah 93 mmHg dan sesudah diberikan intervensi adalah 86 mmHg. adanya pengaruh terapi senam ergonomik sebelum dan sesudah terhadap penurunan tekanan darah sistolik dengan nilai rata-rata 15 mmHg dengan standar deviasi 6, didapatkan nilai signifikasi 0.000 (p=<0.05) dan tekanan darah diastolik dengan nilai rata-rata 7 mmHg degan standar deviasi 5, didapatkan juga nilai signifikasi 0.000 (p=<0.05). Maka dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh terapi senam ergonomik terhadap penurunan tekanan darah pada lansia penderita hipertensi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

nutrix

Publisher

Subject

Computer Science & IT Health Professions Nursing Public Health Other

Description

Nutrix Journal (NJ) is an official peer-reviewed research journal published by the Faculty of Nursing, Universitas Klabat (UNKLAB) in collaboration with the Indonesian National Nurses Association (INNA) of North Sulawesi Province. This journal aims to promote anhancement in nursing and health care ...