Jurnal Samudra Ekonomika
Vol 5 No 1 (2021)

RUANG TERBUKA HIJAU KOTA PEMATANG SIANTAR: rencana pencapaian dan implementasi

Uswatun Hasanah (Universitas Pembangunan Pancabudi, Medan)
Angelina Rointan Naibaho (Institut Teknologi Sepuluh November, Surabaya)



Article Info

Publish Date
19 Apr 2021

Abstract

Dalam rangka memenuhi amanat Undang-Undang Penataan Ruang No 26 Tahun 2007, bahwa RTH publik perkotaan memiliki luas minimal 20% dari luas wilayah. Adapun yang perlu dipenuhi oleh Pemerintah Kota Pematangsiantar bahwa lahan yang dibutuhkan dalam mencapai RTH publik dari analisis oksigen, dan jumlah penduduk adalah seluas 1600,98 Ha. Yang direncanakan berupa hutan kota seluas 658,168 Ha, Penambahan RTH berupa hutan kota di perbanyak dan diprioritaskan di Kota Pematangsiantar mempertimbangkan biaya pembebasan lahan, serta biaya pembangunan dan pembuatan taman-taman yang relatif lebih mahal dibandingkan hutan kota. Hasil strategi yang dapat digunakan oleh Pemerintah Kota Pematangsiantar adalah dengan menggunakan dua skenario pengembangan, yakni skenario optimis dan skenario pesimis. Pada skema pesimis, target luas minimal RTH yang dicapai ialah 628,49 Ha berdasarkan hasil analsiis luas wilayah. Sementara pada skema optimis, target luas minimal RTH yang dicapai ialah 869,78 Ha berdasarkan hasil analisis kebutuhan oksigen. Pada skema optimis Pemerintah Kota Pematangsiantar memerlukan dana sekitar Rp. 12.744.537.500.000, sedangkan untuk skema pesimis Pemerintah Kota Pematangsiantar membutuhkan dana sekitar Rp. 8.068.688.000.000

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jse

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Samudra Ekonomika diterbitkan sejak tahun 2017 dan terbit 2 kali setahun pada bulan Maret dan September. Jurnal Samudra Ekonomika merupakan wahana penyebarluasan hasil penelitian dan telaah koseptual dalam bidang Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan yang bertujuan menciptakan forum komunikasi ...