Sinusoida: Jurnal Penelitian dan Pengkajian Elektro
Vol 22 No 2 (2020): Jurnal Penelitian dan Pengkajian Elektro

PERANCANGAN PLTMH MEMANFAATKAN DISCHARGE POMPA BRINE BLOWDOWN PADA PLTGU

Gede Bayu Mahendra (Unknown)
Abdul Multi (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2020

Abstract

PLTMH adalah Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro yang memanfaatkan energi potensial maupun energi kinetik dari air untuk diubah menjadi energi listrik. Pembuatan PLTMH pada PLTGU Tanjung Priok bertujuan untuk efisiensi serta menciptakan energi terbarukan dari discharge pompa motor Brine Blowdown yang ada pada Desalination Plant. Desalination Plant berfungsi mengubah air laut menjadi air tawar yang nantinya digunakan untuk air penambah pada sistem Steam Turbin, sistem Hidran dan air sealing pada unit Pembangkit. Pemanfaatan potensi energi kinetik, berupa aliran air dari discharge pompa Brine Blowdown sebesar 386 m3/h mempunyai daya hidrolis sebesar 10kW. Untuk dapat mengkonversi potensi energi ini menjadi energi listrik diperlukan perancangan turbin air serta pemilihan generator berkapasitas 10Kw. Sistem pembebanan diperlukan untuk menjaga kualitas tegangan output PLTMH saat terjadi perubahan beban. Dari hasil perancangan, PLTMH ini menggunakan jenis turbin air tipe Pelton dengan diameter 30 cm dan 21 sudu turbin air. PLTMH ini mampu beroperasi dengan beban 7 kW dengan output tegangan 251VAC/53Hz. Dari hasil commisioning, didapatkan PLTMH ini beroperasi ideal pada beban 5 kW dengan output tegangan sebesar 230VAC/49,7Hz.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

sinusoida

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering

Description

Sinusoida adalah jurnal ilmiah bidang teknik elektro diterbitkan oleh kampus Institut Sains dan Teknologi Nasional Jakarta yang dikelola oleh program studi Teknik Elektro Sinusoida menerbitkan artikel penelitian dari berbagai topik di bidang elektronika, teknik tenaga listrik, telekomunikasi dan ...